Sebagai bahan pertimbangan dalam membeli flashdisk kali ini saya akan memberikan sedikit artikel buat sobat jendela dunia sebagai berikut :
- Kapasitas : Hal ini ditentukan oleh jenis user atau pemakai dan kebutuhan. Jika Sobat masih anak sekolah yang hanya memakai untuk menyimpan tugas-tugas sekolah dan beberapa gambar atau musik, maka kapasitas 1 GB itu sudah lebih dari mencukupi.
- Fitur Flashdisk : Jangan terlalu tergiur dengan fitur bawaan dari flashdisk. Misalnya antivirus, program-program kecil, games kecil, dan lainnya. Ini semua bisa di dapat dengan mudah tanpa harus membayar lebih dari mereka.
- Bentuk : Pilihlah yang tutupnya menyambung pada badan flashdisk. Semakin sering sobat jendela dunia membuka tutupnya, maka tutup tersebut semakin longgar.Sering terjadi tutup flashdisk hilang karena sudah lama dipakai. Belilah yang memiliki bentuk sederhana namun menjamin bagian-bagian dari flashdisk itu tidak akan hilang, terutama tutupnya.
- Garansi : Jangan tergiur pada garansi seumur hidup. Faktanya, jarang ada orang yang datang ke toko tempat ia membeli untuk menagih garansi ketika flasdisk-nya rusak. Mereka cenderung memilih untuk membeli yang baru. Pada dasarnya, semua flashdisk bagus. Tentu saja penting melihat apa yang ditawarkan pihak produsennya. Namun, jangan terlalu tergiur pada masalah garansi.
- Merk : Menurut saya, semua merk bagus. Hanya fitur dasar saja yang membedakan mereka. Pilihlah merk yang banyak dipakai oleh orang sekitar Sobat semua. Jika merknya jarang didengar, bisa jadi komputer sobat tidak bisa mengenalinya.
--Semoga Bermanfaat--
No comments:
Post a Comment